PLN Salurkan Perahu Produksi Nelayan Mallasoro

PLN Salurkan Perahu Produksi Nelayan Mallasoro

Read Time:1 Minute, 36 Second

CELEBES IMAGES, Jeneponto – PT PLN Nusantara Power UP3 Punagaya memberikan bantuan berupa perahu kepada para nelayan di Desa Mallasoro, Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan, pada 18 Oktober 2024. Bantuan ini diberikan sebagai bentuk dukungan terhadap para nelayan, khususnya mereka yang menggantungkan hidup dari budidaya rumput laut. Bantuan ini juga bertujuan untuk memudahkan proses panen dan meningkatkan hasil produksi rumput laut yang sebelumnya mengalami penurunan.

Para nelayan di Desa Mallasoro sebelumnya mengeluhkan penurunan hasil panen akibat meningkatnya aktivitas wisata di bibir pantai, yang semula menjadi tempat utama penanaman bibit rumput laut. Dengan adanya wisata pantai, ruang gerak para nelayan menjadi terbatas, sehingga hasil panen tidak maksimal. Kondisi ini menimbulkan kekhawatiran terhadap keberlanjutan mata pencaharian mereka. 

Menyikapi hal ini, PLN berupaya memberikan solusi dengan menyalurkan bantuan perahu untuk memfasilitasi nelayan agar dapat beralih ke area perairan yang lebih dalam. Dengan perahu ini, diharapkan para nelayan dapat tetap melanjutkan aktivitas budidaya rumput laut mereka tanpa terganggu oleh aktivitas wisata di sekitar pantai. Selain itu, solusi ini juga memungkinkan sektor perikanan dan pariwisata berjalan beriringan, menciptakan keseimbangan antara kepentingan ekonomi lokal dan pengembangan destinasi wisata.

Bantuan ini disambut baik oleh para nelayan, yang optimis bahwa mereka dapat kembali meningkatkan produksi rumput laut, sementara wisata pantai tetap berkembang tanpa mengganggu aktivitas ekonomi masyarakat setempat.

 

Foto dan Teks: Moh Niaz Sharief

Foto Udara Nelayan rumput laut saat mengatur bibit rumput laut yang ditebar di lepas pantai Desa Mallasoro, Kabupaten Jeneponto, (18/10/2024).
Nelayan menggunakan perahu untuk memantau hasil rumput laut yang ada di lepas pantai Desa Mallasoro, Kabupaten, Jeneponto, Sulawesi Selatan, (18/10/2024).
Nelayan rumput laut mengatur bibit rumput laut di lepas pantai Desa Mallasoro, Kabupaten Jeneponto, (18/10/2024).
Nelayan rumput laut mengatur bibit rumput laut di Desa Mallasoro, Kabupaten Jeneponto, (18/10/2024).
Nelayan rumput laut tengah memilah rumput laut di Desa Mallasoro, Kabupaten Jeneponto, (18/10/2024).
Nelayan rumput laut memilah hasil rumput laut di Desa Mallasoro, Kabupaten Jeneponto, (18/10/2024).
redaksi.celebesimages@gmail.com | + posts